SITE STATUS
Jumlah Member :
253.409 member
user online :
2665 member
pageview's per day :
Over 100.000(!) page views
Kalkulator kesuburan
Masukan tanggal hari pertama bunda mengalami menstruasi

Blog -- 4 Manfaat ASI ekslusif



Blog posted by

4 Manfaat ASI ekslusif


Blog posted on 16-02-2017

Selama beberapa tahun terakhir pemberian air susu ibu secara ekslusif sudah menurun drastis. Tidak banyak bunda dan ayah yang paham akan manfaat ASI ekslusif , namun ayah bunda tidak bisa disalahkan secara sepihak begitu saja. Memang, telah beredar mitos yang cukup terdengar masuk akal padahal kebenaran menyatakan tidak, yaitu mitos bayi membutuhkan asupan gizi diluar air susu ibu. Mitos inilah yang menyebabkan ribuan orang tua berbondong bondong memberikan air, buah, sayur, dan banyak lagi untuk memenuhi kebutuhan gizi anak padahal hal ini sangat tidak diperlukan ketika bayi masih baru lahir.



Terdengar tidak masuk akal, memang, karena bayi kerap menangis ketika masih berusia muda sehingga hal ini dikaitkan dengan tingkat lapar bayi, kemudian muncul anggapan air susu ibu tidak cukup untuk si kecil padahal tidak demikian. Bayi menangis, karena memang bayi mudah lapar. Pada artikel 4 manfaat ASI ekslusi hanya membahas beberapa walau sebetulnya masih ada banyak lagi manfaat memberikan air susu ibu secara ekslusif pada malaikat kecil anda.




  1. Air susu ibu paling ideal bagi bayi

    Percaya tidak percaya, organisasi kesehatan internasional atau world health organization (WHO) merekomendasikan untuk menyusui bayi dengan air susu bunda selama 6 bulan pertama, bahkan sampai bayi mulai diperkenalkan dengan makanan pendamping asi selama paling tidak setahun. Semua kebutuhan nutrisi bayi selama 6 bulan sudah ada dalam air susu ibu dalam kadar yang sangat pas. Walau air susu ibu terlihat biasa, alias putih secara kasat mata, kandungan air susu ibu terus berubah mengikuti kebutuhan bayi terutama pada bulan pertama.

    Di waktu awal menyusui, Tubuh memproduksi kolostrum, yaitu suatu senyawa berwarna kuning, sedikit menggumpal, dan kaya akan protein, tapi rendah gula serta berbagai nutrisi lain. Kolostrum sangat ideal bagi pencernaan bayi yang belum sempurna, dan membantu proses pembangunan pencernaan. Nantinya, air susu ibu akan keluar lebih banyak kala pencernaan bayi mulai membesar dan butuh isi lebih banyak. 

     

  2. Air susu ibu sebagai asupan anti bodi

    Pada penjelasan sebelumnya telah dijelaskan bahwa air susu ibu kaya akan kolostrum, lantas darimana anti bodi manfaat ASI esklusif berasal ? selain protein, kolostrum juga mengandung IgA (immunoglobulin A). Namanya terdengar asing ? ya memang, IgA bekerja dengan cara membangun lapisan lapisan pelindung di dalam hidung, tenggorokan, dan penceranaan bayi.



Tubuh manusia itu unik, kala bunda terserang penyakit flu sekalipun, secara otomatis akan membentuk anti bodi yang di ‘setor’ ke air susu ibu !

Hal inilah yang menyebabkan bayi makin kebal dan lebih tahan ‘banting’, mengisap air susu ibu yang sedang terkena flu malah memberikan banyak panthogen untuk kebutuhan bayi nanti. Yang membuat bayi tertular penyakit ibu bukan dari air susu ibu, melainkan ibu tidak menjaga kebersihan dengan baik. Bunda harus sering membasuh tangan sebelum memegang bayi kalau memang sedang terkena flu.

Susu formula termahal sekalipun belum tentu memberi anti bodi sebanyak air susu ibu. Anti bodi yang dibicarakan adalah anti bodi yang memang dibutuhkan bayi pada saat ini. Bayi yang sering meminum air susu ibu cenderung terhindar dari pneumonia, diare, dan infeksi lainnya.

 




  1. Berat badan bayi ideal

    Anda tidak perlu membatasi makanan bayi atau melebihkannya agar mencapai berat badan bayi ideal. Air susu ibu diciptakan sesuai kadar yang dibutuhkan sehingga berat badan bayi sesuai dengan kemampuan tubuhnya saat ini. Suatu penelitian menunjukkan bahwa tingkat obesitas menurun 15% – 30% pada bayi yang disusui dibanding bayi yang diberi susu formula. Bahkan semakin bayi bertambah tua, tingkat obesitas ini terus menurun hingga 4%.

    Kemungkinan besar karena air susu ibu mengandung bakteri gut. Jangan berburuk sangka dulu, bakteri satu ini bertugas mengontrol kadar lemak dalam bayi, ia tidak sendirian melainkan dibantu oleh leptin, hormon yang berperan mengendalikan nafsu makan dan juga ketersediaan lemak dalam bayi. Cukup menjelaskan kenapa bayi memiliki nafsu minum air susu ibu yang berbeda beda tiap kali usianya bertambah, termasuk rasa lapar yang ia rasakan. Kedepan, bayi bisa mengontrol sendiri pola makan sehat sehingga mencapai berat badan ideal. Anda tidak perlu repot repot lagi, cukup berikan kasih sayang anda lewat air susu ibu.

     

  2. Air susu ibu dan kecerdasan

    Kebanyakan orang tua atau bahkan anda sendiri pasti mendambakan anaknya tumbuh pintar dan cerdas. Menjelaskan kenapa produk yang berhubungan dengan perkembangan otak laku keras di pasaran. Padahal suatu studi menunjukkan perbedaan tumbuh otak signifikan antara bayi yang diberi air susu ibu dengan yang tidak. Bagian terbesar yang membedakan keduanya adalah sentuhan, intimasi, dan kontak mata antara ibu dan bayi pada saat menyusui.

    Pada penelitian tersebut, bayi yang diberi air susu bunda cenderung mendapat nilai lebih tinggi saat tes IQ dan lebih kecil kemungkinan memiliki masalah mental di kemudian hari. Meskipun, efek ini paling banyak dirasakan oleh bayi yang masih muda, alias masih butuh air susu ibu. Kemungkinan adanya hambatan perkembangan otak sangat kecil yang berujung pada perkembangan otak positif jangka panjang, menyebabkan kemungkinan anak cepat tanggap, mudah mengingat sesuatu, dan pintar secara sosial. Manfaat ASI ekslusif pada otak apakah mendorong anda untuk mulai memberi air susu ibu kembali ?

     





Ditampilkan sebanyak : 914

Tolong beritahu kami apa pendapat Anda tentang blog ini


Jika Anda tidak melihat kotak komentar silahkan refresh halaman
 
gwendolliyna's blog :