SITE STATUS
Jumlah Member :
253.400 member
user online :
3721 member
pageview's per day :
Over 100.000(!) page views
Kalkulator kesuburan
Masukan tanggal hari pertama bunda mengalami menstruasi

sudah ada tanda melahirkan tapi perut belum mules




Dear Ayah dan Bunda,
Halaman Tanya Bidan ini diasuh oleh Bidan Yustianti, AMKeb yang saat ini aktif sebagai bidan di Rumah Sakit swasta di Jakarta.

Pada setiap pekan, kami akan memilih pertanyaan dari member Infobunda dan bagi pertanyaan yang terpilih akan dijawab kemudian ditampilkan di Infobunda.

Bila Anda memiliki pertanyaan umum yang berhubungan seputar kehamilan atau kelahiran, silahkan klik tombol dibawah ini.

sudah ada tanda melahirkan tapi perut belum mules
Oleh :


Slmt siang,, sy mau bertanya. Sy hamil 40w. Smlm periksa ke dokter, katanya sdh ada bukaan satu. Sampai drmh ternyata keluar darah. Menurut Info kan itu tanda persalinan, tp sampai siang iini perut blm ada kontraksi. Kira" berapa lama dr keluarnya tanda persalinan hingga terjadinya kelahiran..? Terima kasih.
   
 
Bidan menjawab


Dear bunda Amy,

Pada beberapa bunda, pembukaan 1 / fase 1 persalinan dapat terjadi dalam beberapa hari, bahkan beberpa minggu, dengan kontraksi yang kurang dari 1 menit. Namun ada juga yang mengalami fase ini hanya 6-8 jam atau sepanjang 24 jam saja dengan kontraksi yang jelas dan kuat. Kontraksi yang dialami oleh tiap bunda biasanya berbeda-beda. Adanya lendir darah yang keluar pada masa ini akibat dari terlepasnya gumpalan lendir yang menumpuk selama masa kehamilan yang berada disekitar leher rahim, diikuti dengan terbukannya pembuluh darah kapiler. Periksakan kembali kemajuan persalinan bunda, apabila lendir darah bertambah banyak, kontraksi semakin kuat, ataupun keluar air-air.


   
 
 


Bagaimana menurut Anda mengenai jawaban ini? Silahkan sampaikan komentar Anda.


Jika Anda tidak melihat kotak komentar silahkan refresh halaman