Assalamualaikum bunda,
Saya tidak menyangka sehabis menikah di beri anugrah sama Allah. Rasa senang dan bingung itulah yang baru saya alami ketika pertama kali melihat tes pack strip 2 garis merah. Hari-hariku mulai terasa ketika sebulan lebih, dari fisik tidak kelihatan tapi tiap hari selalu sering kencing membuat saya bingung dengan kondisi saya sendiri. Apakah kondisi yang saya alami pernah juga di alami bunda-bunda lainnya?. Tapi seiring berjalannya waktu saya mulai terbiasa dengan kondisi ini. Malam yang tidak bisa tidur, kadang pusing, kadang mual dan masuk angin itulah hari-hari yang sering saya alami. Dengan rasa sabar dan sayang saya lakukan semua dengan senang dan kadang-kadang saya mengeluh karena ini hamil pertama kali. Tapi demi menantikan si kecil saya harus bisa :D .. sekarang usia kehamilan saya baru menginjak usia 12 minggu. Senang sekali ketika melihat perut saya semakin besar dan tidak sabar untuk menantikan buah hati saya . Terima kasih bunda yang telah membaca blog saya .
Wassalamualaikum
Ditampilkan sebanyak : 889