SITE STATUS
Jumlah Member :
253.400 member
user online :
3402 member
pageview's per day :
Over 100.000(!) page views
Kalkulator kesuburan
Masukan tanggal hari pertama bunda mengalami menstruasi

Langkah Awal Mencapai Kehamilan

   

Langkah Awal Mencapai Kehamilan



Hamil setelah melangsungkan pernikahan adalah impian sebagian pasangan suami istri. Terlebih lagi bila orang-orang terdekat terus menerus bertanya kapan kita mendapat momongan. Tetapi untuk sebagian pasangan, hamil ternyata tidak semudah yang dibayangkan. Dan masalah ini dapat membuat Bunda frustasi, tak percaya diri bahkan cenderung menyalahkan diri sendiri. Apakah ini yg dinamakan infertilitas? Sebenarnya apa sih infertilitas itu?

Infertilitas adalah kondisi di mana sepasang suami istri sulit mendapatkan momongan lebih dari 1 tahun meski telah melakukan hubungan seksual rutin, yakni 2-3 kali seminggu.

Lalu, langkah apa yg harus dilakukan supaya segera hamil?

Mintalah suami agar segera melakukan pemeriksaan bersama-sama secara menyeluruh ke dokter umum terlebih dahulu. Bunda dan suami tidak perlu malu. Dokter adalah pihak yg tepat untuk diajak berdiskusi tentang masalah ini.

Biasanya dokter akan melakukan pemeriksaan berbeda pada Bunda dan suami:

- Pada Bunda dokter akan menanyakan siklus menstruasi yang Bunda alami. Jika memang ditemukan masalah, siklus menstruasi Bunda akan diobati terlebih dahulu. Bila masih bermasalah Bunda akan dirujuk ke dokter spesialis kandungan. Dokter akan melakukan pemeriksaan Ultrasonografi (USG),  Radiologi Histerosalpinography (HSG) untuk mengetahui kondisi reproduksi Bunda. Biasanya dokter ingin melihat bentuk fisik saluran tuba dan rahim Bunda.

- Sementara pada suami, pemeriksaan yang dilakukan umumnya difokuskan pada sistem reproduksi. Suami Bunda akan diperiksa kondisi saluran sperma, kondisi testis, apakah ada gangguan seperti varikokel (varises di buah zakar), testis tidak turun, ejakulasi balik, sumbatan di saluran ejakulasi, dan lubang kencing yang salah tempat (hypo-epispadia). Dokter akan memeriksa juga bentuk fisik penis dan adakah kemungkinan sulit ereksi. Selain itu dokter akan menganilisis sperma suami Bunda.

Pemberian Terapi

Dokter akan memberikan terapi kepada Bunda dan suami terkait masalah yang sedang dialami. Umumnya terapi yang diberikan adalah:
- Terapi buah dan sayur. Bunda akan disarankan untuk mengonsumsi buah dan sayur yang mengandung kolagen, antioksidan,  karoten, mineral, vitamin C, vitamin E, dll.
- Terapi hormon. Terapi ini dilakukan untuk mengatasi gangguan hormon yang selama ini Bunda alami. Bunda atau suami akan diberikan hormon supaya Bunda segera hamil.

Masalah sulit hamil memang akan terus menghantui selama Bunda belum hamil. Tetapi tak perlu kuatir, lakukanlah langkah-langkah di atas, ikuti saran dokter dan teruslah berdoa. Semoga impian Bunda dan suami segera terwujud.

 

Tolong beritahu kami apa pendapat Anda tentang artikel ini


Jika Anda tidak melihat kotak komentar silahkan refresh halaman