SITE STATUS
Jumlah Member :
253.406 member
user online :
6145 member
pageview's per day :
Over 100.000(!) page views
Kalkulator kesuburan
Masukan tanggal hari pertama bunda mengalami menstruasi

Amankah berhubungan setelah masa subur

   

Amankah berhubungan setelah masa subur
Oleh :


HAi dok, November 2014 saya pernah keguguran,januari 2015 saya sudah usg kedokter karena saya sering mengalami nyeri di perut bagian bawah, setelah di usg hasilnya rahim bersih hanya nyeri biasa. saya haid terakhir tanggal 12 januari 2015 dan dokter memberi tahu masa subur saya antara 25 januari - 02 februari. saya beserta suami intens berhubungan diselingi. pertanyaan saya, setelah selesai haid pinggang saya sering terasa sakit seperti mau haid dok hal ini kenapa ya dok? dan apakah aman berhubungan setelah masa subur selesai. takutnya kalau janinnya jadi dan kami tetap berhubungan, saya takut akan mengalami keguguran lg seperti sebelumnya. Terimakasih dok.
   
 
dr. Tanti menjawab


Dear Bunda,
Saya bersimpati atas keguguran yang Bunda alami. 
Faktor yang mempengaruhi terjadinya keguguran sangatlah banyak. Memang salah satunya adalah infeksi, dalam kaitannya dengan kehamilan, infeksi TORCH merupakan kejadian yang cukup banyak terjadi. Apabila Hasil dari pemeriksaan TORCH menunjukan tidak ada infeksi penyakit tersebut, maka kemungkinan penyebab keguguran dapat berasal dari hal lain. Cukup sulit untuk menentukan penyebab pasti keguguran selain infeksi, karena dapat saja disebabkan oleh adanya kelainan kromosom, faktor hormonal, bahkan tidak diketahui penyebabnya sama sekali. 

Jika Bunda sedang menunggu adanya kehamilan, sedangkan ada riwayat keguguran yang berulang, maka tidak ada salahnya kali ini berhati-hati. Bunda tidak perlu menghentikan aktifitas sehari-hari bila dokter Bunda tidak menyarankan untuk istirahat (bed rest) secara total. Mengurangi kegiatan yang terlalu berat seperti olahraga yang berat atau kegiayan fisik yang berat mungkin dapat dilakukan agar tidak terlalu lelah. Behubungan intim saat hamil terutama di awal kehamilan memang ada yang berpendapat dapat meningkatkan risiko keguguran bila kehamilan tersebut juga berisiko tinggi atau memiliki masalah. Perhatikanlah asupan nutrisi Bunda, minumlah suplemen asam folat yang berguna untuk menghindari risiko keguguran dan kecacatan pada janin. 
   
 
 


Bagaimana menurut Anda mengenai jawaban ini? Silahkan sampaikan komentar Anda.


Jika Anda tidak melihat kotak komentar silahkan refresh halaman