SITE STATUS
Jumlah Member :
253.409 member
user online :
1226 member
pageview's per day :
Over 100.000(!) page views
Kalkulator kesuburan
Masukan tanggal hari pertama bunda mengalami menstruasi

Imunisasi yang terlambat

   

Imunisasi yang terlambat
Oleh :


dokter, saya mau tanya anak saya berumur 15 bulan tapi imunisasinya baru sampai DPT I, karena kurangnya pemahaman saya tentang imunisasi. yang ingin saya tanyakan dapatkah saya melanjutkan kembali imunisasinya, Di usia 1,5 tahun ini anak saya sudah opname 2 kal, yg pertama saat umur 7 bulan karena panas dan muntah yang terakhir bulan lalu muntaber. apakah ini ada hubungannya dengan kurangnya imunisasinya atau karena sebab lain. Dokter mohon saran dan masukannya. Trims
   
 
dr. Tanti menjawab


Dear bunda, Imunisasi pada umumnya bertujuan untuk memberikan kekebalan terhadap penyakit tergantung dari jenis vaksinasi yang diberikan. Vaksin itu sendiri mengandung bagian-bagian dari bakteri maupun virus yang telah dilemahkan dan kemudian di suntikkan atau di masukkan ke dalam tubuh manusia dengan tujuan membentuk antibody dan meningkatkan kekebalan tubuh terhadap virus maupun bakteri tersebut. Imunisasi DPT di berikan terutama 3 kali dengan interval jarak 1 bulan. Kemudian di lakukan ulangan pada usia anak 18 bulan dan 5 tahun dengan tujuan boosting (meningkatkan) kekebalan dari imunisasi sebelumnya. Imunisasi DPT bertujuan untuk meningkatkan memberikan kekebalan terhadap penyakit Difteri, Pertusis dan Tetanus. Apabila di berikan vaksin DPT maka di harapkan seseorang itu akan mendapat kekebalan dan tidak terjangkit tiga penyakit tersebut (meskipun terjangkit tidak akan separah apabila tidak di imunisasi sama sekali). Apabila saat ini anak anda belum di imunisasi sesuai jadwal, maka masih bisa di berikan imunisasi lanjutan pada saat usia 18 bulan meskipun sebelumnya tidak diberikan DPT2 dan 3. Demikian jawaban saya, semoga dapat membantu.
   
 
 


Bagaimana menurut Anda mengenai jawaban ini? Silahkan sampaikan komentar Anda.


Jika Anda tidak melihat kotak komentar silahkan refresh halaman