SITE STATUS
Jumlah Member :
253.406 member
user online :
6171 member
pageview's per day :
Over 100.000(!) page views
Kalkulator kesuburan
Masukan tanggal hari pertama bunda mengalami menstruasi
Pusat informasi - Puting kering dan gatal


Puting kering dan gatal
Dok, saya 25thn sedang menyusui anak saya eksklusof. Puting saya kering dan sering sekali gatal, sehingga puting saya mudah lecet. Anehnya, ini hanya terjadi pada puting kanan saya. Obat apa yg aman utk puting kering yg aman utk menyusui? Krn dikhawatirkan tertelan oleb bayi saya. Terima kasih
03 Jul 2014, 15:25
Dari : Monicamirasari

Jawaban
Hi Bunda,
Kami akan mencoba membantu menjawab pertanyaan Bunda dengan memberikan link kasus maupun artikel yang serupa dengan keluhan Bunda. Untuk kasus-kasus yang berhubungan dengan kegawatdaruratan (Emergensi) ataupun menyangkut keluhan fisik lain yang harus segera diobati, kami menyarankan untuk segera menghubungi dokter Anda.

Berikut ini jawaban dokter pada kasus serupa yang pernah di tanyakan oleh Bunda "M3L1_cha" dengan judul pertanyaan "Gatal dan luka pada puting" pada Tanya Dokter: Dokter, saat ini usia kehamilah saya sudah memasuki minggu ke-15. Yang saya rasakan saat ini sekitar puting saya sangat gatal dan pada payudara sebelah kiri puting saya terdapat luka di daerah bawah, yang menyebabkannya berair seperti bernanah. Luka ini membuat payudara saya perih, karena sering menempel pada BH. Hal ini menyebabkan saya sering mengganti BH. Yang saya herankan saat saya lihat, sepertinya luka ini kering namun setelah saya mengganti BH tetap saya selalu menempel pada BH karena adanya luka ini. Yang ini saya tanyakan, hal ini disebabkan oleh apa? Adakah dampaknya pada kehamilan saya? Serta bagaimana cara mengatasinya? Terima kasih untuk jawaban dokter.

dr. Tanti menjawab :
Dear Bunda, Pertama-tama harus diidentifikasi dulu jenis luka pada puting payudara anda dan kemudian di ketahui penyebabnya, mengenai penanganannya akan bergantung dari penyebab luka tersebut. Luka itu dapat saja di sebabkan oleh reaksi allergy ataupun infeksi. Penyebab infeksi itu sendiri dapat bermacam-macam. Mungkin berawal dari luka lecet dan kemudian menjadi infeksi. Untuk lebih jelasnya sebaiknya anda memeriksakan kepada dokter dan tidak mengobati sendiri, terutama luka anda telah didapati adanya nanah, menandakan ada infeksi pada daerah tersebut dan memerlukan pengobatan lebih lanjut. Demikian saran saya.

Berikut kutipan dari artikel perawatan payudara bagi ibu menyusui di Infobunda.com :
Atasi Keluhan
Segeralah atasi keluhan yang muncul agar tidak menjadi parah, adapun keluhan yang umum terjadi saat menyusui, yaitu :
Payudara bengkak dan keras
Bila hal ini ditimbulkan akibat produksi ASI yang berlebihan, kompreslah payudara dengan air hangat atau kain flanel hangat.
Puting terasa perih/retak
Batasi setiap waktu menyusui selama 10 menit, hentikan kegiatan menyusui (minimal 24 jam) agar tidak terjadi infeksi. Jaga payudara agar dalam kondisi kering dan saat masih terluka gunakan pelindung puting yang terbuat dari bahan karet lunak saat menyusui. Pastikan posisi menyusu si kecil sudah tepat, memasukkan semua bagian puting ke dalam mulutnya.
Air susu merembes
Selain mengurangi keindahan penampilan, hal ini juga kurang bagus untuk kesehatan ibu dan bayi. Payudara yang lembab bisa menjadi media efektif bagi berkembangnya bakteri dan jamur sehingga menimbulkan iritasi dan infeksi. Untuk menghindarinya, pilihlah breast pad (bantalan dalam BH) dengan bahan yang halus dan berdaya serap baik. Jangan lupa untuk sering mengganti breast pad, minimal 2 kali sehari.
Link yang disarankan :
Jenis : Artikel
Jenis : Artikel
Jenis : Artikel
Jenis : Artikel
Jenis : Forum
Jenis : Forum
Jenis : Tanya Dokter


Wa : 0815 1708 4333