Jam Tidur Bayi
Apakah Anda mengenali pola dan jumlah waktu tidur anak Anda?
Kalkulator kesuburan
Masukan tanggal hari pertama bunda mengalami menstruasi

perkembangan bayi Anda



Usia Bayi
Usia bayi Anda 13 bulan
Perkembangan Bayi Minggu ke 52
Selamat Ulang Tahun bagi buah hati terkasih...! Tidak terasa waktu berlalu begitu cepat, saat ini sudah tidak tepat untuk memanggilnya dengan sebutan bayi karena di usia setahun sudah layak disebut si kecil. Bunda dapat merayakan ulang tahun si kecil bersama teman-temannya. Perayaan ulang tahunnya akan memberikan pengalaman yang menarik bagi si kecil karena akan banyak teman-teman seusianya dan akan ada berbagai macam balon, anak-anak kecil yang seusianya serta bermain-main dan bernyanyi. Pesta perayaan ulang tahunnya ini biasanya akan disertai dengan adanya kue ulang tahun beserta lilin mungkin pada saat akan meniup lilin berhati-hatilah karena bukannya meniup lilin tapi si kecil tertarik untuk memegang lilin! Bayi sangat senang dan tertarik dengan api yang menyala diatas lilin tersebut. Pada tahap awal memasuki usia kanak-kanak, si kecil sudah mulai banyak berbicara kepada orang disekitarnya dan sudah mulai mengikuti semua pembicaraan orang disekitarnya atau sering dikenal dengan istilah mem-beo. Pembicaraan si kecil sangat sulit bunda mengerti, karena si kecil akan berbicara seperti bahasa planet. Pernahkah bunda membayangkan mungkin komunikasi orang disekitarnya yang terdengar oleh bayi adalah seperti bunyi tawon, maka bayi pun akan berbicara juga seperti bergumam. Selain mem-beo, si kecil juga akan berbicara bahasa planet tersebut dan diakhiri dengan kalimat yang ia mengerti. Bantu si kecil untuk mempelajari kalimat demi kalimat di bulan-bulan berikutnya.
  Informasi Terkait Tentang Bayi
Ikuti juga informasi dibawah ini untuk mengetahui lebih lanjut tentang Bayi Anda :
Berlangganan Informasi Bayi Minggu Ini?
Jika Anda ingin mendapatkan informasi perkembangan bayi rutin setiap minggu, daftarkan diri Anda disini
atau login dengan Facebook Anda