"Dok,saya mau bertanya..
Saat ini usia kandungan saya sudah memasuki 33 minggu, dan ini adalah kelahiran saya yang kedua. Kelahiran anak pertama saya melalui operasi sesar, karena setelah didiagnosa sejak usia kandungan 16 minngu ternyata janin saya kekurangan air ketuban (oligohydramnion).
Setelah konsultasi dengan 4 Dokter, di kelahiran kedua ini, 2 Dokter mem-vonis harus sesar lagi, dikarenakan jarak antara kelahiran pertama dgn kedua dekat, 1 dokter belum bisa memutuskan, dan 1 dokter bisa menjamin saya untuk kelahiran normal dan bisa jadi dengan induksi.
Pertanyaan saya, apabila saya memutuskan untuk melahirkan normal dan dengan induksi, apakah kemungkinan terburuk yang saya akan alami?? Apa yang sebaiknya saya lakukan, sesar atau normal??"
"dok mau tanya.. waktu trimester 1 dulu hiperemesis,, trus skrg udah mau makan,, saya takut qlo kurang asam folat,, sebaiknya saya gmn dok apa mulai sekarang saya mengkonsumsi pil asam folat??? seperti folavit itu??? terimakasih ya dok"
"Dok sy mau tanya apakah ibu hamil trisemester pertama boleh melakukan usg?ada yg bilang sinar dr usg dapat mengganggu janin,bahkan bisa terjadi keguguran.Tolong dijwb dokter,karena sampai saat ini sy masih takut konsultasi ke dokter sebelum trisemester."
Bila dua minggu lalu Infobunda membahas kehamilan trimester pertama, minggu ini kita akan membahas kehamilan trimester kedua. Hamil adalah perjalanan yang menyenangkan. Bersiaplah untuk merasakan perubahan menakjubkan lainnya di trimester kedua.
Minggu ini kita masih akan membahas tentang hal-hal penting di trimester pertama kehamilan Bunda. Berikut hal-hal penting lainnya yang perlu Bunda ketahui:
Pada trimester pertama kehamilan, belum terlihat perubahan fisik yang signifikan. Tetapi hormon yang berubah mulai mempengaruhi aktivitas Bunda. Berikut hal penting yang perlu Bunda ketahui selama trimester pertama:
"Mohon infonya bu ,flek coklat yg kluar saat saya sedang ingin pipis ku lihat di pantyliner saya ada flek .bahayakah flek tsb
Kini di UK saya memasuki 25w 2d namun gerakan si debay masih ada kok bu bidan . Yang saya khawatirkan bahaya / tidaknya flek tsb dan apa penyebabnya ?"
"Dok, sewaktu anak saya umur 7bulan. Dia digendong ponakan saya, tiba2 gendongan terlepas dan anak saya jatuh, punggungnya terbentur kelantai dok. Sekarang usianya sudah menginjak 1,2th. Belum bisa duduk ataupun belajar bicara. Saya takut dok. Sudah dipriksakan ke rumah sakit, terapi, dan pijat. Tapi tetap saja anak saya belum bisa duduk. Apakah sistem sistem syaraf anak saya banyak yang rusak dok? Kira2 harus pengobatan seperti apa yang harus saya lakukn?????"
"Slmt siang ibu bidan, saya sudah terlambat HAID 2 hari, saat tes peck pertama garis kedua samar2, dan tes kedua kalinya hasilnya Negatif. tapi saya ko merasa pusing, mual, dan rasanya seperti hamil...apakah saya hamil ????"
"Selamat siang Ibu rachel ...
Terimakasih sebelumnya ...
Kegunaan obat clovertil dan mesterolone itu untuk apa ya bu?
sekilas saya baca di internet berfungsi untuk menginduksi sel telur ya bu?
obat tersebut saya minum pada hari haid yang kedua ...sampai 5 hari berikutnya ...
pada hari ke enam saya merasa perut kiri bawah sedikit nyeri ... rasanya hilang kemudian muncul lagi ..
berbahaya g obat itu bu untuk program hamil saya?
untuk mesterolone itu bu fungsinya untuk apa ya bagi suami?
apakah dapat menyembuhkan suami yang oligospermia?
terimakasih"
"dear dokter, saya periksa kehamilan di dokter kandugan, dan di beri obat folavit 400 mg, karena tidak puas dengan jawaban dari dokter tesebut, kemudian saya ke bidan dan diberi obat etabion(vitamin dan mineral) serta calcimef (Calcium lactate 500 mg). yang ingin saya tanyakan, apakah ke tiga obat tersebut dapat saya minum bersamaan? atau saya habiskan dlu dari salah satunya? dan mana yang paling baik kandungannya buat kehamilan saya? mengingat ini kehamilan kedua pasca keguguran. atas informasi dan saran dokter saya ucapkan terima kasih."
"Sore dok, aku sedang hamil dengan UK13w kemarin aku USG dan dokternya bilang kalau babyku berat badanya kurang. Tensi darahku 90/70. Aku masih ngalamin mual sama pusing jadi susah masuk makanan. Kemarin aku dikasih resep caviplex sama paracetamol 500mg. Masalahnya suamiku beliin aku folavit. Nah, apa ga bahaya tu dok kalo aku minum caviplex, polavit, paracetamol sama susu prenagen? Apakah ada perbandingan dari waktunya dok yang harus saya minum. Pagi yang mana dan malam yang mana. Makasih ya dok. Saya tunggu jawabanya. ;) "