SITE STATUS
Jumlah Member :
253.406 member
user online :
4884 member
pageview's per day :
Over 100.000(!) page views
Kalkulator kesuburan
Masukan tanggal hari pertama bunda mengalami menstruasi

Alergi pada si Baby

   

Alergi pada si Baby
Oleh :


Dok, anak saya dari lahir sudah minum sufor sehubungan dengan masalah ASI saya. Sempat operasi mastitis yg kiri dan baby saya tidak mau minum asi sebelah kiri. Jadi hanya menyusui asi sebelah kanan. Karena kurang, dari lahir anak saya sudah minum sufor BMT Morinaga Platinum. Saat usia 3 bln, mincul bisul banyak dan besar2 di kepalanya, saya periksa ke dokter kulit katanya tidak apa2. Tapi setelah priksa dr. anak baru tau kalau itu alergi sufor. Saya ganti ke soya, tapi anak saya tidak begitu suka, padahal kalau minum asi juga kurang karena produksi asi saya sedikit. Sekarang baby saya usia 8 bln coba saya ganti ke sufor sapi lagi dan alhamdulillah tidak apa2...bahkan MPASI nya saya campur dengan ikan laut juga tidak ada masalah. Apakah ini tetap aman jika saya lanjut dok?? terutama untuk penggunaan sufor sapi, skrg ini saya pakai NAN Nutrigold 2. Anak saya minum susu menjadi suka lagi. berbeda saat dia minum soya. Mohon infonya...
   
 
dr. Tanti menjawab


Dear Bunda,

Adanya masalah seperti bisul pada kulit kepala pada kasus anak Bunda, dapat berhubungan dengan kecurigaan alergi ataupun adanya masalah lain seperti adanya iritasi dan kemudian timbul infeksi sekunder. Bila timbulnya bisul merupakan reaksi alergi karena alergi susu sapi, maka kemungkinan besar dikemudian hari akan timbul kembali reaksi alergi setelah pemakaian susu sapi. Bila saat ini tidak di temui masalah pada kulit kepala atau reaksi alergi lain seperti gatal, pilek dan batuk yang hanya terjadi setelah minum susu sapi atau reaksi lain yang hanya timbul setelah minum susu sapi, maka kemungkinan Anak Bunda tidak memiliki alergi susu sapi atau bilapun memiliki alergi susu sapi, reaksi alergi tidak cukup kuat untuk muncul kembali. Selalu monitor keadaan anak Bunda untuk tanda-tanda alergi seperti batuk, pilek, gatal, ataupun diare yang timbul setelah mengkonsumsi jenis bahan makanan tertentu yang dapat memberikan kecurigaan sebagai reaksi alergi maka segera hentikan penggunaan bahan makanan tersebut dan segera periksa pada dokter. 
   
 
 


Bagaimana menurut Anda mengenai jawaban ini? Silahkan sampaikan komentar Anda.


Jika Anda tidak melihat kotak komentar silahkan refresh halaman