SITE STATUS
Jumlah Member :
253.406 member
user online :
6269 member
pageview's per day :
Over 100.000(!) page views
Kalkulator kesuburan
Masukan tanggal hari pertama bunda mengalami menstruasi

Kehamilan

Sakit Mag saat Hamil

New Topic :  
19-03-2009 09:00:47 ke: 1
Jumlah Posts : 18
Jumlah di-Like : belum ada like
Bunda, tolong dong...
Kalo sakit mag kambuh pada saat hamil obat apa yang aman tuk di komsumsi.
Soalnya beberapa hari yang lalu mag saya kambuh, rasanya sakit banget, n cuman dikasih promag, aman gak yah...

   
19-03-2009 12:31:04 ke: 2
Jumlah Posts : 70
Jumlah di-Like : 1
Salam kenal bunda tika....

Klo menurutku lebih baik dikonsultasikan deh sama dsognya jangan minum sembarang obat.

Wanita saat hamil muda yang sebelumnya mempunyai riwayat penyakit maag, sangat beresiko kambuh, apalagi saat mengidam.

Saat mengidam, terkadang ibu hamil muda tidak berselera makan, mual dan muntah (emesis gravidarium) akibat pengaruh hormone chorionic gonadotropin. Karena perut sering dalam keadaan kosong, maka sakit tidak bisa dihindari. Begitupun sebaliknya, penyakit maag yang diderita sebelumnya bisa memperburuk masa mengidam wanita hamil, yaitu mual muntah berlebihan (hiperemesis gravidarum). Oleh karena itu, hindari lebih dahulu makanan yang merangsang lambung. Selain itu, tablet penambah darah sementara jangan dikonsumsi dulu, mengingat obat ini juga mengiritasi lambung.

Pencegahan

Sangat mudahmenghindari penyakit maag. Yaitu tidak makan dan minum yang pedas maupun asam secara berlebihan, pola makanseimbang (tidak berlebihan lemaknya), dan teratur. Hindari berlebihan minum kopi, the, soft drink. Lebih aman dengan sering minum air putih.

Namun demikian, seorang bisa terserang penyakit maag karena pengaruh ras, keturunan dan kebiasaan makannya. Mungkin saja orang dengan ras tertentu sudah terbiasa dengan makanan yang merangsang, tetapi tidak ada keluhan lambung, misalnya suku Minang.

Bagi yang sudah menderita penyakit maag berat, jika harus memakan makanan yang dikelola secara massal (bersama) -misalnya dalam asrama, instansi hendaklah memperhatikan syarat makanan, seperti harus mudah dicerna, porsi makanan sedikit-sedikit tetapi sering, tidak merangsang lambung (misal pedas, asam, tektsur keras), dapat mengeluarkan cairan lambung dan dapat menetralkan kelebihan asam lambung.

Satu hal yang juga perlu diperhatikan, bahwa ketenangan jiwa seseorang bisa mengurangi resiko sakit maag. Jadi, hadapilah kegiatan sehari-hari dengan tenang dan berserah diri kepada Allah.

Menu yang dianjurkan saat terserang maag :

1. Mengonsumsi roti tawar, bubur ayam, susu dan jus yang tidak asam baik sebagai menu sarapan pagi penderita maag. Hindari sarapan yang tidak terlalu berat seperti nasi uduk, nasi atau mi goreng, serta segala jenis gorengan. kecuali ayam dan tempe goreng.

2. Setiba di kantor, jangan langsung minum kopi, makanlah makanan ringan terlebih dulu, seperti roti tawar atau kue dan buah beserta secangkir teh hangat. Tujuannya supaya pada jam 12.00 siang, perut tidak terlalu terasa lapar.

3. Saat makan siang, antara pukul 12.00-13.00, penderita sakit maag tidak dianjurkan mengonsumsi makanan yang bersantan atau gorengan.

4. Sebelum pulang ke rumah, sekitar pukul 15.00, makanlah kue atau makanan kering terlebih dahulu, jangan berupa cokelat. Jika ingin makan cokelat, pastikan perut sudah terisi.

5. Sampai di rumah, lanjutkan dengan makan malam pada jam 19.00. Sebelum tidur pun, penderita sakit maag berat dianjurkan minum susu atau makan roti secukupnya.

Smoga bermanfaat....

Pindri, bundana najla

   
20-03-2009 14:28:20 ke: 3
Jumlah Posts : 18
Jumlah di-Like : belum ada like
Salam Bunda Pindri...
Makasih banget yah sarannya, mudah2an mag saya gak kambuh lagi yah.
Btw, bunda pindri ahli kandungan yah?
   
 page  1   
atau login dengan Facebook Anda