SITE STATUS
Jumlah Member :
253.406 member
user online :
3044 member
pageview's per day :
Over 100.000(!) page views
Kalkulator kesuburan
Masukan tanggal hari pertama bunda mengalami menstruasi

Balita

Membedakan Demam Biasa atau Berbahaya Pada Anak

New Topic :  
04-04-2014 10:46:01 ke: 1
Jumlah Posts : 1
Jumlah di-Like : belum ada like

Sering dibikin panik oleh suhu tubuh anak yang tiba-tiba saja meningkat tajam? Padahal tadinya si anak masih aktif dan asyik bermain? Tunggu dulu, Bunda! Jangan resah apalagi panik. Baca dulu kutipan dari Hannah Chow-Johnson, asisten profesor di Loyola University Chicago Stritch School of Medicine berikut ini.

"Demam benar-benar dapat membantu anak Anda pulih lebih cepat, terutama jika ia sedang berjuang melawan penyakit akibat virus," katanya. Demam tinggi secara tak langsung ‘memaksa’ seorang anak untuk memperlambat aktivitasnya. Istirahat dan tidur adalah faktor penting dalam memulihkan kesehatannya.

Lalu apakah itu berarti bahwa kita harus tenang-tenang saja ketika mendapati anak kita diteror demam yang naik turun berkepanjangan? Dan beranggapan bahwa si anak sedang dalam fasa ‘berperang’ menyembuhkan diri? Oh, No! So, what should we do?

Well, sebelum lanjut ke langkah-langkah yang harus dilakukan dalam menghadapi demam anak, yuk terlebih dahulu kita pahami bersama tentang definisi dari demam itu sendiri.

Demam didefinisikan sebagai kondisi dimana suhu tubuh berada di atas 37,5 derajat Celcius dan menandakan tubuh [anak] sedang menghadapi suatu fase yang serius.

Demam bukanlah penyakit, melainkan gejala yang menandakan bahwa ada sesuatu yang sedang terjadi di dalam tubuh kita.

Langkah-langkah yang harus dilakukan menghadapi demam anak

  1. Kenali dulu jenis demamnya.

Jika suhu tubuh [anak] berada di atas 37,5 derajat Celcius., maka ini menandakan bahwa tubuh [anak] sedang menghadapi suatu fase yang serius. Jika suhu tubuh anak berada di bawah 37,5 derajat Celcius, maka kondisi anak anda masih berada pada level aman.

  1. Hubungi Dokter

Jika anak anda menghadapi fase yang serius [berada pada suhu di atas 37,5 derajat Celcius], atau anak anda demam karena sedang menjalani kemoterapi, atau memiliki daya tahan tubuh yang rentan, maka menemui dokter atau mencari bantuan medis adalah langkah yang HARUS segera dilakukan. Namun, jika suhu tubuh anak masih berada di bawah 37,5 derajat Celcius, maka yang harus dilakukan adalah memberi air minum [air mineral] yang cukup banyak untuk menurunkan suhu tubuhnya dan mencegah terjadinya dehidrasi.

  1. Biarkan Anak Tidur

Jika anak berada pada fase aman [suhu tubuhnya berada di bawah level 37,5 derajat Celcius], dan sedang tertidur lelap, maka biarkan si anak beristirahat. Jangan sekali-sekali dibangunkan untuk mengkonsumsi obat penurun demam, karena tidur adalah proses bagi tubuh dalam menyembuhkan diri. Obat demam baru diperlukan jika si anak merasa tidak nyaman dan suhu tubuhnya melampaui 37,5 derajat Celcius.

  1. Segera Cari Bantuan Medis

Jika demam terjadi secara berkepanjangan [lebih dari lima hari], maka segeralah dapatkan bantuan medis.

Tips Mencegah Demam pada Anak

Sudah lazim kita saksikan bahwa anak-anak jaman sekarang ini memiliki aktivitas yang teramat gesit, aktif dan bahkan terkadang hyper-aktif. Tidak mengherankan jika karena kegesitannya itu, membuat tubuhnya kelelahan. Tubuh yang lelah, otomatis akan membuat kinerja tubuh menurun dan daya tahan tubuh melemah. Selain itu, faktor makanan yang tidak hygienist juga ditengarai sebagai faktor utama pemicu timbulnya bakteri, menimbulkan infeksi/radang tenggorokan yang jika dibiarkan berlanjut akan menimbulkan demam.

Beberapa cara mencegah timbulnya demam pada anak.

  1. Hindari anak anda dari aktifitas yang terlalu hyper aktif.
  2. Hindarkan anak anda dari mengkonsumsi makanan yang berpengawet, tidak hygienist dan instant.
  3. Jaga kebersihan tubuh anak agar terhindar dari bakteri dan kuman penyakit.
  4. Usahakan agar anak mendapatkan masa istirahat yang cukup.

Well, Bunda. Itulah beberapa tips dalam mengenali dan mengatasi demam pada anak. Bagi Bunda yang ingin mendapatkan informasi lebih banyak tentang how to deal with children’s sicknesses atau pun informasi terkait lainnya, yuk gabung di komunitas Bebeclub. Bebeclub merupakan sebuah social network berbasis komunitas online, bertagline ‘dari ibu, untuk ibu, untuk berbagi’ yang pastinya sangat cocok untuk menjadi tempat kita menimba ilmu, menambah wawasan dan berdiskusi serta berbagi informasi seputar kehamilan, persalinan, tumbuh kembang bayi dan informasi terkait lainnya. Bebeclub juga menyediakan tim support [careline] yang terdiri dari ahli nutrisi, bidan dan ibu yang berpengalaman, yang dengan senang hati akan menjawab pertanyaan-pertanyaan yang kita ajukan. Selain itu, Bebeclub kini memiliki tampilan yang semakin interaktif sehingga memudahkan kita dalam mengaksesnya via gadget apapun. So, Bunda, yuk gabung di komunitas ini yuk!

   
 page  1   
atau login dengan Facebook Anda