SITE STATUS
Jumlah Member :
253.400 member
user online :
3253 member
pageview's per day :
Over 100.000(!) page views
Kalkulator kesuburan
Masukan tanggal hari pertama bunda mengalami menstruasi

Sekedar Ngobrol

Bicara uang dengan LiveOlive

New Topic :  
16-05-2014 07:11:50 ke: 1
Jumlah Posts : 62
Jumlah di-Like : belum ada like

Halo bunda2, apa kabarnya semua? Tetep semangat kan yah.. hari ini kami akan menjawab beberapa pertanyaan. Di simak yah ...

   
16-05-2014 07:51:16 ke: 2
Jumlah Posts : 62
Jumlah di-Like : belum ada like

Pertama dari Bunda Jing2  yang bertanya mengenai waktu yang tepat memulai asuransi pendidikan anak. 

Jawaban kami :

Perhatikan analogi ini. Misalnya bunda mesti ke kondangan jam 7 malam di gedung yg berjarak 50 KM dari rumah. Jika bunda berangkat jam 5, tentunya bunda bisa santai, kecepatan mobil cukup 25 KM/Jam.

Tapi jika bunda berangkat mepet2, misalnya jam 6, maka bunda mesti bergegas dan meningkatkan kecepatan mobil menjadi 50km/jam.

Prinsip tsb sama dengan menyiapkan dana pendidikan anak. Bunda bisa memulai kapan saja. Namun kami sarankan secepat mungkin, bahkan kalau perlu mulai dari si anak lahir.

Bunda akan memiliki waktu lebih banyak, yang artinya nominal yang harus ditabung setiap bulan jadi lebih sedikit. :)  

   
16-05-2014 07:53:49 ke: 3
Jumlah Posts : 62
Jumlah di-Like : belum ada like

Pertanyaan berikutnya dari bunda Hayu yang bingung kapan harus mulai menyiapkan biaya pendidikan anaknya. 

Jawaban kami : 

Beberapa pilihan untuk menyiapkan dana pendidikan anak saat kuliah adalah kombinasi antara beberapa asuransi pendidikan atau langsung berinvestasi pada pasar saham. 

Jika bunda berencana mengirim anak keluar negeri, maka membuka tabungan dalam dollar bisa menjadi alternatif :)

   
16-05-2014 07:58:37 ke: 4
Jumlah Posts : 62
Jumlah di-Like : belum ada like

Pertanyaan ketiga yang akan kami jawab adalah dari bunda nurjanah yang bertanya mengenai apa asuransi pendidikan yang bagus. 

Jawaban kami : 

Untuk pendidikan anak, sebaiknya bunda memilih asuransi yang menggunakan unitlink. Mereka memasukkan komponen asuransi jiwa yang akan menguntungkan bunda jika terjadi hal yang tidak diinginkan. 

Maksudnya adalah jika terjadi kemalangan pada orang tua (sakit atau bahkan meninggal), maka si anak akan menerima pembayaran penuh tanpa perlu membayar premi selanjutnya.

   
16-05-2014 08:04:57 ke: 5
Jumlah Posts : 62
Jumlah di-Like : belum ada like

Berikutnya pertanyaan dari bunda Vhie yang hampir sama dengan pertanyaan bunda nurjanah dan bunda istianah mengenai cara memilih asuransi pendidikan. 

Jawaban :

Hampir semua perusahaan asuransi menawarkan asuransi pendidikan. Beberapa hal yang harus dipertimbangkan ketika memilih asuransi adalah: 

1. Berapa banyak biaya yang bunda perlukan untuk pendidikan anak di masa depan (Estimasikan biaya universitas dan sesuaikan dengan inflasi).

2. Premi yang terjangkau

3. Fleksibilitas, apakah bunda bisa secara bertahap menyesuaikan tabungan di masa depan.

4. Kemapanan perusahaan, bunda pasti ingin dong perusahaan asuransi tersebut masih ada 20 tahun lagi di saat bunda membutuhkan uang untuk membayar biaya kuliah putra/i . 

Cukup jelas kan? Selamat memilih ya bun :)

   
16-05-2014 08:28:56 ke: 6
Jumlah Posts : 62
Jumlah di-Like : belum ada like

Pertanyaan kelima datang dari Bunda Noviyanti yang baru saja kehilangan putranya dan ingin mengetahui apa yang harus dilakukan dengan polis asuransi yang dimiliki. 

Jawaban : 

Bunda, kami turut berduka cita atas kehilangan sang buah hati yah. 

Kami membutuhkan informasi lebih lanjut untuk menjawab pertanyaan bunda. Jenis asuransi apa yang bunda beli? Lalu, siapakah penerima manfaatnya/ahli waris pada polis tersebut?

Jika asuransi bunda adalah asuransi pendidikan atau kesehatan, dengan anak sebagai penerima manfaatnya, maka mungkin bunda bisa melakukan klaim asuransi. Setelah itu, tidak perlu lagi membayar premi.

Untuk lebih pasti mengenai apa yang harus dilakukan, kami sarankan untuk menghubungi agen asuransi bunda untuk mengetahui kebijakan serta syarat dan ketentuan dari polis yang bunda miliki.

   
16-05-2014 08:38:23 ke: 7
Jumlah Posts : 62
Jumlah di-Like : belum ada like

Terakhir, kami akan menjawab pertanyaan dari ayah putra pratama, yang ingin tahu apakah bisa memasukkan anak pada program asuransi meski usia masih muda.

Jawaban: 

Tentu saja hal itu bisa dilakukan. Lebih cepat dimulai lebih baik, apalagi jika ayah yakin bisa konsisten menabung setiap bulan. Sedikit saran dari kami adalah pisahkan antara asuransi pendidikan dan kesehatan.

Keuntungan dari asuransi pendidikan, terutama unitlink, adalah terdapat komponen asuransi jiwa yang akan menguntungkan jika terjadi hal yang tidak diinginkan. 

Maksudnya adalah jika terjadi kemalangan pada orang tua (sakit atau bahkan meninggal), maka si anak akan menerima pembayaran penuh tanpa perlu membayar premi selanjutnya

   
16-05-2014 08:39:10 ke: 8
Jumlah Posts : 62
Jumlah di-Like : belum ada like

Untuk ayah dan bunda lain yang memiliki pertanyaan, kami tunggu yah. Jangan sungkan, gratis kok :D

   
16-05-2014 10:38:20 ke: 9
Jumlah Posts : 14
Jumlah di-Like : belum ada like
asuransi yg bagaimana yg cocok untuk anak apa yg lebih untuk pendidikan atau kesehatan?
   
20-05-2014 08:52:59 ke: 10
Jumlah Posts : 62
Jumlah di-Like : belum ada like

Hai Ayu,

Asuransi pendidikan dan kesehatan untuk anak sama pentingnya. 

Bunda atau suami bunda bekerja ga? Apakah anak dapat tanggungan asuransi dari kantor? Jika iya, maka yang harus bunda cari tau adalah besar perlindungan yang diberikan. 

Untuk dana pendidikan, bunda bisa memulai dengan menggunakan asuransi pendidikan, tabungan berjangka, atau langsung berinvestasi ke pasar saham

Semoga membantu yah bun :)

   
Previouspage 14 15 16 17  18  19 20 Next
atau login dengan Facebook Anda