SITE STATUS
Jumlah Member :
253.407 member
user online :
2909 member
pageview's per day :
Over 100.000(!) page views
Kalkulator kesuburan
Masukan tanggal hari pertama bunda mengalami menstruasi
Pusat informasi - mitos makanan pedas


mitos makanan pedas
apa benar mitos nya jika ibu hamil suka makan pedas anaknya lahir nantinya cengeng?
10 Aug 2017, 11:41
Dari : teguhsuciati

Jawaban
Hi Bunda,
Kami, dari Tim Helpdesk akan mencoba membantu menjawab pertanyaan Bunda dengan memberikan link kasus maupun artikel yang serupa dengan keluhan Bunda. Untuk kasus-kasus yang berhubungan dengan kegawatdaruratan (Emergensi) ataupun menyangkut keluhan fisik lain yang harus segera diobati, kami menyarankan untuk segera menghubungi dokter Anda.


Kutipan dari artikel yang berjudul " Mitos dan Fakta Seputar Kehamilan (II) " :
Perempuan hamil umumnya mendapat berbagai macam larangan, baik dari orangtua, saudara atau pun teman. Tetapi sebagian Bunda meyakini larangan itu tanpa tahu kebenarannya.

Kalau pekan kemarin dr. UF. Bagazi, SpOG yang biasa praktek di Brawijaya Women and Children Hospital telah membahas 5 mitos dan fakta yang beredar di masyarakat. Kali ini ia akan kembali menjelaskan 5 hal lainnya, yakni :
1.Orgasme meningkatkan resiko keguguran
Bagi wanita yang sedang hamil normal tanpa pemberat, orgasme sama sekali tidak menimbulkan keguguran, sebaliknya beberapa ahli dalam penelitiannya mengatakan melakukan seks di saat hamil memiliki efek yang positif. Bahkan kalau dilakukan secara reguler bisa menurunkan resiko preeklamsi.

2.Mengonsumsi ikan mentah bayi menjadi bau amis
tidak ada hubungannya antara ikan mentah yang dimakan dengan bau amis yang timbul pada bayi. Hanya saja dikhawatirkan ikan yang belum matang terkontaminasi merkuri dan jika mengonsumsi merkuri berlebih dapat berpengaruh buruk pada kehamilan.

3.Minum air es bayi menjadi besar
Berat bayi ditentukan beberapa faktor, di antaranya ras, gaya hidup dan kadar gula yang meningkat (Diabetes mellitus). Jika dihubungkan dengan es, maka komponen gula dalam es the manis atau es sirup, dll inilah yang bisa membuat bayi besar.

4.Minum kacang kedelai membuat bayi putih bersih
kulit bayi ditentukan keturunan bukan dari apa yang dikonsumsi Bunda. Asalkan Bunda cukup minum air putih si kecil pun akan menjadi bersih.

5.Minum sari kunyit bisa keguguran
tidak benar. Meski kunyit seringkali dipakai untuk melancarkan haid tapi kunyit tidak berbahaya sehingga menimbulkan keguguran

Nah, Bun dengan dibahasnya 10 Mitos dan Fakta seputar kehamilan dalam 2 pekan ini semoga menambah pengetahuan Bunda akan kebenaran suatu larangan.

Sebagai penutup dr. Bagazi berpesan, “Jangan mengaburkan instruksi medis yang kuat, selalu konsultasikan pada dokter kandungan Bunda”.


Kutipan dari berita yang berjudul " Efek Makan Pedas Pada Kehamilan " :Pada masa kehamilan memang banyak sekali hal-hal yang di pantang, salah satunya adalah makan pedas. Masyarakat beranggapan ibu hamil dilarang mengkonsumsi makanan pedas, karena mitos yang beredar apabila ibu hamil makan makanan pedas anaknya kelak tidak memiliki rambut.

Hal ini dapat dikatakan kurang tepat, karena ibu hamil tidak dilarang makan makanan pedas asal masih dalam batas normal dan pada dasarnya tidak ada pengaruhnya pada janin dalam kandungan dengan makanan pedas yang Bunda makan. Namun, akan menjadi bahaya jika terlalu banyak makan makanan pedas, karena Bunda akan merasa mulas dan tidak nyaman pada pencernaan sehingga dapat menyebabkan diare dan dapat terjadi risiko dehidrasi pada ibu hamil dan janin dalam kandungan.

Makan pedas yang berlebihan dapat meningkatkan pelepasan prostaglandin, prostaglandin adalah zat yang terbentuk dari lemak yang berawal dari asam lemak yang berfungsi sebagai perantara (mediator) utama dalam proses kontraksi dan relaksasi otot polos tubuh manusia, sehingga menyebabkan otot-otot halus menginduksi kontraksi seperti halnya akan melahirkan.

Makanan pedas bukanlah pantangan bagi ibu hamil, meskipun aman dikonsumsi tetapi perlu diperhatikan kemampuan diri sendiri ketika konsumsi makanan pedas, sebaiknya batasi porsi konsumsi makanan pedas dengan mempertimbangkan efek samping yang ditimbulkan. Apabila merasa mulas setelah mengkonsumsi makanan pedas sebaiknya minum segelas susu untuk membatu meredakan mulas, kemudian segera bawa ke dokter bila terjadi ketidaknyamanan terhadap kehamilan Bunda.


Berikut ini jawaban Bidan pada kasus serupa yang pernah di tanyakan oleh Bunda " dhe.amiy " dengan judul pertanyaan " makanan pedas saat hamil " pada Tanya Bidan:Apa benar memakan makanan pedas atau yg mengandung cabe menyebabkan sakit pinggang saat melahirkan?

Bidan menjawab
Dear bunda Dhe Amiy,
Makanan pedas tidak menimbulkan keluhan nyeri pinggang, hanya saja makanan pedas dapat mempengaruhi pencernaan bunda. Jika terlalu banyqk mengkonsumsi makanan pedas biasanya menimbulkan rasa mulas, hal ini terjadi karena adanya iritasi lambung.


Berikut ini jawaban Dokter pada kasus serupa yang pernah di tanyakan oleh Bunda " susiisnani91 " dengan judul pertanyaan " Sarapan yang pedas dan usus ayam " pada Tanya Dokter:dok, apa boleh ibu hamil sarapan tapi yang dimakan lumayan pedas. apa tidak bermasalah di janin? dan apa usus ayam aman untuk ibu hamil? mohon jawaban nya ya dok. terimakasih

dr. Tanti menjawab
Dear Bunda,
ketika hamil Bunda mengalami perubahan hormonal yang juga berpengaruh pada tingginya asam lambung. Berhati-hatilah dalam memiih jenis makanan, hindari makanan yang bisa memicu masalah pada lambung ataupun diare seperti makanan yang pedas atau terlalu asam. Untuk bahan makanan, masaklah sampai matang agar tidak ada risiko parasit atau bakteri yang terbawa melalui makanan yang belum matang atau setengah matang.





Link yang disarankan :
Jenis : Artikel
Jenis : Artikel
Jenis : Berita
Jenis :
Jenis :
Jenis : Tanya Dokter
Jenis :
Jenis : Forum
Jenis : Berita
Jenis :
Jenis :


Wa : 0815 1708 4333